Perbedaan dan persamaan sel hewan dan sel tumbuhan – Hewan dan tumbuhan adalah bagian dari golongan makhluk hidup, dan seperti yang telah kita semua ketahui bahwa setiap makhluk hidup memiliki sel sel yang tersusun didalam tubuhnya. Dalam tubuh hewan dan juga tumbuhan tersusun oleh sel sel yang akan membantu tubuhnya untuk melakukan aktivitas kehidupannya.
Sel merupakan suatu unit yang paling kecil dan terdapat didalam tubuh semua makhluk hidup termasuk hewan dan tumbuhan. sel sel yang tersusun dalam tubuh hewan dan juga tumbuhan itu memiliki perbedaan namun juga memiliki persamaan. Nah, perbedaan dan persamaan itulah yang akan kita bahas pada postingan artikel kali ini.
Hewan dan tumbuhan meskipun didalam tubuhnya sama sama tersusun dari sel sel namun, sel sel antara sel hewan dengan sel tumbuhan ada yang mengalami perbedaan. Tetapi seperti yang telah dijelaskan diatas bahwa tidak semua sel beda, ada juga persamannya. Apa saja perbedaan dan juga persamaan dari sel hewan dan juga sel tumbuhan? yuk sama sama kita belajar.
Sel merupakan suatu unit yang paling kecil dan terdapat didalam tubuh semua makhluk hidup termasuk hewan dan tumbuhan. sel sel yang tersusun dalam tubuh hewan dan juga tumbuhan itu memiliki perbedaan namun juga memiliki persamaan. Nah, perbedaan dan persamaan itulah yang akan kita bahas pada postingan artikel kali ini.
Hewan dan tumbuhan meskipun didalam tubuhnya sama sama tersusun dari sel sel namun, sel sel antara sel hewan dengan sel tumbuhan ada yang mengalami perbedaan. Tetapi seperti yang telah dijelaskan diatas bahwa tidak semua sel beda, ada juga persamannya. Apa saja perbedaan dan juga persamaan dari sel hewan dan juga sel tumbuhan? yuk sama sama kita belajar.
Perbedaan struktur sel hewan dan sel tumbuhan
Hewan dan tumbuhan, kedua jenis makhluk hidup ini memiliki perbedaan struktur sel yang terdapat didalam tubuhnya. Perbedaan struktur sel hewan dan sel tumbuhan yang paling jelas terlihat adalah dinding sel. Dapat dilihat dengan jelas bahwa pada sel hewan tidak terdapat dinding sel, sedangkan pada tumbuhan terdapat dinding sel. Selain dinding sel masih ada lagi struktur yang lain yang berbeda antara sel hewan dengan sel tumbuhan. Perbedaan lain yang terdapat pada struktur sel hewan dan juga sel tumbuhan adalah sebagai berikut :- Sel Hewan
- Tidak terdapat dinding sel didalam tubuh hewan
- Terdapat sentrosom di dalam tubuh hewan
- Terdapat lisosom di dalam tubuh hewan
- Tidak terdapat plastida di dalam tubuh hewan
- Cadangan makanan sel hewan berbentuk sebagai lemak dan juga glikogen
- Sel tumbuhan
- Di dalam tubuh tumbuhan terdapat dinding sel
- Tidak terdapat sentrosom di dalam tubuh tumbuhan
- Tidak terdapat lisosom di dalam tubuh tumbuhan
- Terdapat plastida di dalam tubuh tumbuhan
- Cadangan makanan dalam sel tumbuhan berbentuk sebagai pati atau disebut amilum
Persamaan sel hewan dan sel tumbuhan
Diatas sudah dijelaskan bahwa ada beberapa sel yang berbeda antara sel hewan dan juga tumbuhan, namun ada juga persamaan dari keduanya. Berikut adalah persamaan sel hewan dan sel tumbuhan :- Sitoplasma. Didalam tubuh hewan dan juga tumbuhan sama sama terdapat sitoplasma yang berfungsi untuk membantu melarutkan nutrisi dan juga limbah yang masuk dalam tubuh.
- Membran. Hewan dan juga tumbuhan sama sama memiliki membran sel yang terdiri atas lapisan fosfolipid
- Sel inti. Hewan dan juga tumbuhan sama sama memiliki sel inti sejati