koffieenco.blogspot.com

Friday, May 22, 2015

Hewan Avertebrata Dan Herbivora



Hewan avertebrata dan herbivore – Di dunia ini ada berbagai jenis makhluk hidup yang tinggal, diantaranya adalah manusia, tumbuhan dan juga hewan. Seperti yang telah masyarakat ketahui bahwa ketiga makhluk hidup tersebut memiliki banyak sekali jenis. Seperti tumbuhan dan hewan.

Tumbuhan memiliki beraneka ragam jenis contohnya ada tumbuhan dikotil, tumbuhan monokotil, tumbuhan gymnospermae, tumbuhan angiospermae, dan lain lain. Begitu pula dengan jenis hewan, hewan juga tidak kalah banyak dengan tumbuhan. Hewan juga memiliki beraneka ragam jenis seperti hewan avertebrata, hewan herbivore, dan lain lain. Karena banyak nya jenis makhluk hidup yang tinggal di dunia ini, maka dari itu saya disini tidak akan menjelaskan kesemuanya secara langsung, namun disini saya hanya mengkhususkan untuk membahas tentang masalah hewan avertebrata dan juga hewan herbivore.

Supaya bisa lebih jelas dan lebih paham, lebih baik kita simak penjelasan yang ada dibawah. Mudah mudahan penjelasan berikut dapat memberikan tambahan pengetahuan bagi anda sekalian tentang hewan vertebrata dan hewan herbivore.

Hewan avertebrata

Pengertian dari hewan avertebrata adalah hewan yang tidak mempunyai tulang belakang. Istilah avertebrata ini dipopulerkan oleh seorang ahli yang bernama chevalier de Lamarck. Selain hewan avertebrata ada juga jenis hewan vertebrata. Semua jenis hewan yang tidak termasuk ke dalam jenis hewan vertebrata adalah jenis hewan avertebrata. Jenis jenis hewan yang masuk dalam golongan hewan avertebrata adalah cacing, cumi cumi, ubur ubur, hydra, serangga. Jenis hewan avertebrata ini, hampir 97 persen dari hewan jenis avertebrata ini masuk dalam klasifikasi kingdom animalia.

Jenis hewan avertebrata merupakan salah satu jenis hewan yang memiliki kelompok yang besar, karena hewan ini memiliki delapan filum. Hewan avertebrata termasuk jenis organism yang multi seluler, jenis hewan ini melakukan perkembangbiakannya dengan cara reproduksi seksual. Hampir semua jenis hewan avertebrata dapat bergerak kecuali pada porifera yang telah dewasa, bentuk dari hewan avertebrata kebanyakan adalah memiliki bentuk yang simetris, hewan avertebrata memiliki sifat heterotrof yaitu hewan yang tidak bisa menghasilkan energy sendiri.

Hewan herbivora

Hewan herbivora adalah hewan pemakan tumbuhan. Hewan jenis yang satu ini tidak mengkonsumsi daging. Namun, istilah herbivore ini hanya berlaku untuk hewan saja, tidak berlaku untuk manusia yang tidak memakan hewan. Istilah untuk manusia yang tidak memakan daging atau yang hanya mengkonsumsi sayuran atau tumbuhan itu disebut vegetarian.

Nama herbivora diberikan berdasarkan atas penggolongan jenis hewan berdasarkan dari jenis makanan yang dimakannya. Penggolongan hewan berdasarkan atas jenis makanannya dibagi menjadi tiga jenis yaitu herbivora, karnivora, dan juga omnivore. Salah satu contoh jenis hewan herbivore adalah sapi. Sapi masuk kedalam jenis hewan herbivore karena sapi bukanlah hewan pemakan daging.
Rating: 4.5