koffieenco.blogspot.com

Saturday, June 7, 2014

Berbagai Macam Masalah dalam pembelajaran



Di dalam setiap kehidupan pasti aka nada yang namanya masalah , begitu juga masalah dalam pembelajaran yang membuat peserta didik tidak dapat secara maksimal untuk menyerap ilmu yang telah di sampaikan oleh tenaga didik. Berikut akan kami sampaikan beberapa masalah dalam pembelajaran yang perlu untuk ditanggulangi:
  • Berkurangnya motivasi para peserta didik untuk belajar atau berpartisipasi di dalam belajar
  • Semakin banyak siswa yang membolos pada saat jam pelajaran di mulai
  • Pada zaman yang berkembang ini juga banyak sekali perkelahian muncul di kalangan antar mahasiswa
  • Prestasi siswa yang semakin rendah dan mengalami kemerosotan nilai
  • Semakin menipisnya etika dan kesopanan di dalam belajar
Identifikasi penyebab masalah dalam pembelajaran mengenai kurangnya motivasi belajar peserta didik di dalam melakukan pembelajaran antara lain adalah :
  1. Kurangnya sekolah menentukan guru yang kompetitif di dalam melakukan pembelajaran atau terlalu monotonnya proses pembelajaran di dalam sekolah
  2. Kurangnya guru melakukan sebuah hubungan atau relasi dengan para murid yang menjadi peserta didiknya
  3. Kurang maksimalnya di dalam penggunaan alat ataupun media pembelajaran yang menjadi pendukung di dalam aktivitas belajar – mengajar
  4. Terkadang atau mungkin malah sering seorang guru tidak focus terhadap pekerjaannya sebab kurang mampu menempatkan diri di hadapan para peserta didiknya, karena seorang tenaga didik haruslah selalu menjadi teladan yang baik bagi para peserta didiknya.
  5. Tidak adanya sebuah ide atau motivasi untuk membuat kelas yang hidup dan tidak berkesan kaku dan membosankan.
  6. Guru tidak melakukan upaya permasalahan kelas yang monoton yang membuat peserta didik menjadi malas untuk datang ke kelas.
  7. Kurangnya kemampuan para peserta didik untuk bekerja di dalam kelompok – kelompok kecil untuk melakukan diskusi ringan
  8. Tidak adanya upaya para tenaga didik untuk memulai cara pembelajaran yang baru supaya para peserta didik dapat lebih aktif di dalam lingkup pembelajaran.Tidak adanya sebuah penghargaan ataupun imbalan yang di berikan kepada peserta didik yang memiliki kemampuan yang lebih.
Demikianlah artikel kami kali ini tentang masalah dalam pembelajaran yang dapat kita buat review supaya tidak terjadi hal seperti di atas pada saat kita menjadi tenaga didik.
Rating: 4.5