- Strategi
pembelajaran yang pertama merupakan strategi pembelajaran secara langsung. Dalam tahapan awal ketika seorang peserta didik baru pertama kali dalam proses pembelajaran maka strategi ini sangat pas untuk digunakan. Yang menjadi ciri utama dari strategi pembelajaran yang satu ini adalah bahwa seorang tenaga pendidik mempunyai peran utama dalam jalannya pembelajaran atau dapat diartikan bahwa seorang tenaga pendidik harus aktif dalam menyampaikan materi-materi pelajaran kepada para peserta didiknya.
Seorang tenaga pendidik juga dapat menggunakan strategi pembelajaran tidak langsung. Dalam strategi pembelajaran ini pembelajaran lebih dipusatkan pada peserta didik. Dan seorang tenaga pendidik memiliki peranan sebagai fasilitator yang mengondisikan dan mengawasi kegiatan yang dilakukan oleh peserta didik. Strategi pembelajaran seperti ini dapat diterapkan oleh tenaga pendidik pada peserta didik yang dinilai telah mampu menjalankan peranannya.
3. Tenaga pendidik juga dapat mengombinasikan antara dua strategi pembelajaran di atas atau yang sering kita sebut dengan strategi pembelajaran interaktif. Di sini seorang tenaga pendidik tetap harus aktif dalam menyampaikan materi pembelajaran kepada peserta didik, namun ada kalanya di sela-sela pembelajaran tersebut seorang tenaga pendidik dapat membuat sebuah forum diskusi antar peserta didik dan dapat pula membuat sebuah sesi tanya jawab guna membuat para peserta didik menjadi lebih aktif dalam pembelajaran.
Dan itulah beberapa hal yang dapat saya ulas tentang strategi pembelajaran, semoga bermafaat
3. Tenaga pendidik juga dapat mengombinasikan antara dua strategi pembelajaran di atas atau yang sering kita sebut dengan strategi pembelajaran interaktif. Di sini seorang tenaga pendidik tetap harus aktif dalam menyampaikan materi pembelajaran kepada peserta didik, namun ada kalanya di sela-sela pembelajaran tersebut seorang tenaga pendidik dapat membuat sebuah forum diskusi antar peserta didik dan dapat pula membuat sebuah sesi tanya jawab guna membuat para peserta didik menjadi lebih aktif dalam pembelajaran.
Dan itulah beberapa hal yang dapat saya ulas tentang strategi pembelajaran, semoga bermafaat