koffieenco.blogspot.com

Sunday, February 7, 2016

Pengertian dan Jenis - Jenis Pengangguran



Pengertian dan Jenis - Jenis Pengangguran - Pengangguran merupakan orang yang masuk dalam usia kerja yaitu oang yang berumur 15 sampai 64 tahun dan sedang sedang mencari pekerjaan namun belum mendapatkannya atau orang yang memang tidak sedang mencari pekerjaan misalnyanya ibu rumah tangga, siswa sekolah, mahasiswa, dan lain sebagainya yang karena suatu hal belum atau tidak membutuhkan pekerjaan. Untuk lebih memperjelas tentang pengertian dan jenis-jenis pengangguran, pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan secara rinci mengenai pengertian dan jenis-jenis pengangguran.

Pengertian pengangguran tidak terlepas dari permasalahan ekonomi makro yang dampaknya sangat besar kepada masyarakat, salah satunya adalah pengagguran. Pengangguran adalah permasalahn ekonomi makro yang dapat mempengaruhi manusia secara langsung serta merupakan masalah yang memiliki pengaruh paling berat. Bagi sebagian besar orang, kehilangan pekerjaan berarti merupakan salah satu penyebab penurunan standar kehidupan serta penyebab terjadinya tekanan psikologis. Jadi, tidaklah mengherankankan jika masalah pengangguran menjadi topik yang sangat sering dibicarakan dan diperdebatan oleh para pakar politik. Baca: Indikator Keberhasilan Pembangunan Ekonomi

Para ekonom dunia mempelajari karakteristik pengangguran untuk mengidentifikasi apa yang menjadi penyebab masalah pengangguran terjadi dan untuk membantu mencari jalan keluar yang dapat dijadikan alternatif pilihan untuk memperbaiki kebijakan publik yang mempengaruhi pengangguran. Sebagian dari kebijakan-kebijakan yang ditawarkan tersebut contohnya seperti program pelatihan kerja serta membantu orang mendapatkan pekerjaan. Kebijakan lainnya yang ditawarkan pemerintah seperti asuransi pengangguran atau bantuan yang diperikan pemerintah untuk mengurangi kesulitan yang dialami oleh pengangguran. Akan tetapi, kebijakan- kebijakan tersebut seringkali memunculkan pengangguran lainnya. Baca: Pengertian Pembangunan dan Pertumbuhan Ekonomi

Misalnya saja undang-undang yang menetapkan untuk menaikkan upah minimum yang relatif tinggi cenderung akan memicu pengangguran di kalangan pekerja yang kurang terdidik dan kurang memiliki pengalaman. Berikut jenis-jenis pengangguran:

� Pengangguran jika dilihat dari jam kerjanya
  • Pengangguran terselubung adalah orang yang kerjanya tidak otimal
  • Setengah mengganggur adalah orang yang kerjanya kurang dari 35 jam dalam seminggu 
  • Pengangguran terbuka adalah orang yang benar-benar tidak memiliki pekerjaan sama sekali
� Pengangguran jika dilihat dari penyebab terjadinya
  • Pengangguran friksional adalah pengangguran yang sifatnya hanya sementara
  • Pengangguran konjungtural adalah pengangguran yang terjadi akibat dari naik-turunnya perekonomian
  • Pengangguran struktural adalah pengangguran terjadi akibat dari perubahan struktur ekonomi 
  • Pengangguran musiman adalah pengangguran terjadi akibat dari adanya fluktuasi kegiaan ekonomi jangka pendek 
  • Pengangguran siklikal adalah pengangguran terjadi akibat dari imbas naik turun siklus ekonomi 
  • Pengangguran teknologi adalah pengangguran terjadi akibat dari perubahan tenaga manusia yangg diubah menjadi tenaga mesin
  • Pengangguran siklus adalah pengangguran terjadi akibat dari menurunnya kegiatan perekonomian atau permintaan pasar. Baca: Indikator Keberhasilan Pertumbuhan Ekonomi 
Rating: 4.5